Berita

Lakukan Edukasi Kesehatan kepada Siswa, Puskesmas Perumnas Arga Makmur Gelar Sosialisasi Aksi Gizi di MAN 1 Bengkulu Utara

Senin, 20 Maret 2023 15:20 WIB
  • Share this on:

Dalam upaya menekan kasus stunting di Indonesia Kementerian Kesehatan melalui Puskesmas Perumnas Kota Arga Makmur menggelar sosialisasi aksi bergizi di MAN 1 Bengkulu Utara pada Jumat (17/3/2023). Kegiatan sosialisasi yang berlangsung di gedung aula MAN 1 Bengkulu Utara ini diikuti oleh 47 orang siswi dan satu orang pembina UKS. Stunting itu sendiri merupakan kondisi gagal tumbuh pada balita karena kurang asupan gizi, infeksi berulang hingga kurangnya stimulasi gizi.

Adapun rangkaian kegiatan yang dilaksanakan meliputi sarapan bersama, edukasi makanan bergizi dan pemberian Tablet Tambah Darah (TTD). Materi edukasi makanan bergizi diberikan dengan tujuan menjelaskan asupan makanan yang sehat dan aktivitas fisik yang baik sehingga ada perubahan perilaku yang komprehensif dan relevan. Materi ini disampaikan oleh ibu  Zelka Afriansisca, A.Md.Gz. dan Hela Yenti, A.Md.Keb. dari PKM Perumnas Argamakmur.

 

Menurut Yuli Kurnia Dewi, S.K.M. selaku pembina UKS/M MAN 1 Bengkulu Utara, kegiatan sosialisasi seperti ini memiliki banyak manfaat. "Selain mendapatkan edukasi tentang makanan bergizi, pendidikan kesehatan dan pelayanan kesehatan, juga ada pembinaan lingkungan sekolah sehat. Diharapkan bahwa kegiatan ini akan dilakukan secara rutin dari pihak kesehatan dalam hal ini Puskesmas", jelas Yuli.

Kontributor:
Humas Kemenag BU
Penulis:
Apriani, S.Pd

Kalender

April 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • Kementerian Agama Bengkulu Utara tetapkan zakat fitrah tertinggi Rp.45.000 per jiwa. Kamis, 21 Maret 2024
  • Safari Ramadhan 1445 Ka. Kemenag Bengkulu Utara, Dr. H. Nopian Gustari, S.Pd.I., M.Pd.I bersama unsur Forkopimda di masjid Baitul Iman, Desa Wonoharjo Kec.Giri Mulya. Rabu, 20 Maret 2024
  • Kepala Kemenag Bengkulu Utara, Dr. H. Nopian Gustari, S.Pd.I., M.Pd.I buka bersama Bupati dan unsur Forkopimda di Desa Wonoharjo Kec. Giri Mulya, Rabu, 20 Maret 2024
  • Pembukaan Manasik Haji Tk. Kecamatan se-Bengkulu Utara Tahun 1445 H/2024 M di Masjid Nur Illahi Gunung Alam oleh Kakankemenag Bengkulu Utara, Dr. H. Nopian Gustari, M.Pd.I., Senin 26/2.
  • Kakankemenag Bengkulu Utara, Dr. H. Nopian Gustari, M.Pd.I memberikan bimbingan dalam Manasik Haji Mandiri yg digelar oleh KBIHU Armuna Al Mabrur di Masjid Nur Illahi Gunung Alam, Selasa 20/2