Berita

PELAKSANAAN SKRINING PERILAKU MEROKOK ANAK DI MTsN 3 BENGKULU UTARA BERJALAN SUKSES

Kamis, 24 Agustus 2023 14:46 WIB
  • Share this on:

Bengkulu Utara ( HUMAS – MTsN 3 BU ) - bertempat di Musholla MTsN 3 Bengkulu Utara dilaksanakan skrining perilaku merokok bagi siswa kelas VII, VII dan IX. Rabu (23/8/2023)

Kegiatan skrining merupakan tindak lanjut surat dari Kepala Puskesmas Perawatan Lais selaku petugas pelaksana dengan beberapa petugas kesehatan hadir di MTsN 3 Bengkulu Utara.

Ziah Fauziah, S.Pd selaku Waka Kurikulum yang dalam hal ini mewakili Kepala MTsN 3 Bengkulu Utara Hj. Anny Arifah, S.Pd yang berhalangan hadir menyampaikan, “Terima kasih atas kehadiran petugas dari Puskesmas, dan semoga kegiatan ini akan terus berkesinambungan, dan semoga dengan skrining perilaku merokok ini bisa menyadarkan siswa yang coba-coba merokok, sehingga tetap menjadi siswa yang sehat, cerdas dan beretika,” ujarnya.

Petugas dari Puskesmas Perawatan Lais menyampaikan kegiatan skrining merokok anak sekolah tahun 2023 merupakan salah satu upaya peningkatan pencegahan dan pengendalian masalah merokok pada anak dan remaja yang telah dilaksanakan sejak tahun 2017 lalu.

hasil pemeriksaan skrining untuk siswa MTsN 3 Bengkulu Utara menunjukkan hasil skrining dalam kondisi rata-rata nilai 0 (hijau), yang menandakan bersih/ideal/normal, hanya ada beberapa siswa yang teridentifikasi merokok siswa namun masih bersih/normal.

Dikatakan lebih lanjut, tujuan skrining tersebut melihat kadar perilaku merokok pada anak sekolah dan hubungan pengetahuan tentang dampak buruk rokok, keberadaan perokok di lingkungan sekolah. Selanjutnya, keberadaan perokok di lingkungan keluarga, teman dekat perokok dengan kadar CO pada pelajar. 

Editor:
Humas Kemenag BU
Kontributor:
Agung, S.Pd

Kalender

November 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • Kepala Kemenag Bengkulu Utara, Dr. H. Nopian Gustari mengikuti Upacara Pembukaan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II di Jakarta, Senin(15/7/24).
  • Kepala Kemenag Bengkulu Utara, Dr. H. Nopian Gustari, melakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung PLHUT, Senin(24/6/24).
  • Kepala Kemenag Bengkulu Utara, Dr. H. Nopian Gustari, Gelar Rapat Koordinasi penyambutan Jamaah Haji,di ruang rapat Sekda, Senin (24/6/24).
  • Kepala Kemenag Bengkulu Utara, Dr. H. Nopian Gustari, lakukan penyembelihan hewan Qurban ASN Kemenag, Rabu(19/6/24).
  • Penutupan MTQ Tingkat Provinsi Bengkulu ke-XXXVI di Kabupaten Bengkulu Utara, Minggu(09/06/24).