Dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila tahun 2023 MAN 1 Bengkulu Utara menggelar upacara pada Kamis, 1 Juni 2023 di lapangan MAN 1 Bengkulu Utara.
Upacara yang bertemakan “Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Gobal” ini meski berlangsung sederhana namun cukup kh. Upacara diikuti oleh seluruh tenaga pendidik dan kependidikan serta siswa-siswi kelas X dan XI. Jemi Sundaya, M.Pd selaku kepala madrasah pada upacara kali ini bertindak selaku pembina upacara dan para petugas upacara terdiri dari pengurus OSIM MAN 1 Bengkulu Utara.
Dalam amanatnya Jemi Sundaya, M.Pd berpesan jadikan momentum Lahirnya Pancasila sebagai pedoman untuk selalu berinspirasi, berinovasi dan kreatif seiring pertumbuhan global. Nilai-nilai Pancasila harus kita hadirkan secara nyata dalam kehidupan sehari-hari. Selalu jadikan Pancasila sebagai identitas bangsa dalam membangun persatuan dan kesatuan yang kokoh.
Lebih lanjut Jemi menyampaikan bahwa salah satu kunci pembangunan adalah semangat untuk saling bekerjasama, bersinergi dan gotong royong. Ini merupakan ciri khas yang harus terus dilestarikan dan merupakan salah satu wujud pengamalan dari Pancasila”.
Diakhir amanatnya Jemi Sundaya, M.Pd meminta kepada seluruh warga madrasah khususnya MAN 1 Bengkulu Utara untuk menjadi satu kesatuan yang bergerak bersama, optimis ke arah peningkatan kinerja yang lebih baik yang membawa dampak positif baik secara internal maupun eksternal