Berita

Kunjungan Kerja Kepala MTsN 3 Bengkulu Utara Ke Puskesmas Kecamatan Lais

Jumat, 14 Juni 2024 14:52 WIB
  • Share this on:

Bengkulu Utara ( Humas ) Kepala Madrasah MTsN 3 Bengkulu Utara, Ayatur Rahmi, S.Pd.I., mengadakan kunjungan kerja ke puskesmas Lais, Pada hari Kamis, 13/06/24.

kunjungan kerja ini di gelar dalam rangka silaturahmi dan kembali membangun kerjasama Organisasi Sekolah di bidang Usaha Kesehatan Sekolah ( UKS ) dengan pihak Puskesma Lais.   Hadir pada kesempatan ini  Kepala Puskesmas Lais, Dr. Sondang Hasibuan. 

Kerjasama ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan siswa melalui program UKS, yang sudah terjalin selama 15 tahun.. Dikarenakan dalam waktu dekat kemarin ada pergantian Kepala Madrasah Baru, tentunya harus ada koordinasi kembali antara Kepala Madrasah dengan pihak Puskesmas.

Pada Kesempatan ini Ayatur Rahmi “Mengatakan semoga kerja sama ini dapat terjalin dengan baik, sehingga tujuan yang kita harapkan bisa tercapai. Dan saya baru bergabung, tentu banyak hal yang belum dipahami, dan mohon arahannya jika ada kekurangan dari pihak sekolah.. “ ucapnya.

Setiap ada kegiatan Kesehatan ini, nantinya juga akan melibatkan siswa yang sudah masuk Organisasi UKS Sekolah termasuk penyelenggaraan, penyuluhan kesehatan dan kegiatan preventif lainnya.

Bagian dari kerjasama, juga dilakukan pemberian obat-obatan yang sesuai dengan kebutuhan UKS di Madrasah. Puskesmas Lais menyediakan obat-obatan esensial untuk mendukung upaya pencegahan dan penanggulangan masalah kesehatan di kalangan siswa MTsN 3 bengkulu Utara..

 

Editor:
Yeni Putri Yanti
Penulis:
Dwi Rohmah Diani

Kalender

November 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • Kepala Kemenag Bengkulu Utara, Dr. H. Nopian Gustari mengikuti Upacara Pembukaan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II di Jakarta, Senin(15/7/24).
  • Kepala Kemenag Bengkulu Utara, Dr. H. Nopian Gustari, melakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung PLHUT, Senin(24/6/24).
  • Kepala Kemenag Bengkulu Utara, Dr. H. Nopian Gustari, Gelar Rapat Koordinasi penyambutan Jamaah Haji,di ruang rapat Sekda, Senin (24/6/24).
  • Kepala Kemenag Bengkulu Utara, Dr. H. Nopian Gustari, lakukan penyembelihan hewan Qurban ASN Kemenag, Rabu(19/6/24).
  • Penutupan MTQ Tingkat Provinsi Bengkulu ke-XXXVI di Kabupaten Bengkulu Utara, Minggu(09/06/24).