Bengkulu Utara ( Humas ) Kepala KUA Kec. Kerkap Mingguan Kanada, SHI terus mendorong Masyarakat di Kec. Kerkap untuk mengisi waktu luang dengan kegitan yang positif. Kali ini Kepala KUA Kerkap menyaksikan dan ikut membuka pegelaran seni kuda kepang di Desa Banyumas, Jum'at 12 Juli 2024.
Turut hadir dalam acara ini Camat Kerkap Ramdani Halian, SH, Kapolsek Kerkap Iptu. Nopriyanti, Babinsa Ahmad Jazili, Forum Kepala Desa Se-Kec. Kerkap tokoh masyarakat beserta tokoh Agama.
Kepala KUA Kec. Kerkap Mingguan Kanada, SHI pada kesempatan kali ini menyampaikan bahwa budaya kuda kepang yang ada di Kec. Kerkap harus dilestarikan, karena seni tradisional seperti ini dianggap dapat menyatukan masyarakat serta menghindari masyarakat dari kegiatan negatif seperti judi online, perkelahian dan kenakalan remaja lainnya.
Ditambahkan Bapak Camat Kerkap Ramdani Halian, SH Bahwa Camat Kerkap semaksimal mungkin untuk kembali menghidupkan budaya² yang ada di wilayah kecamatan kerkap seperti kuda kepang, berendai dan lain sebagainya tanpa melihat suku budayanya.